Kakankemenag Muba Adakan Rapat Internal dengan Pejabat di Lingkungan Kantor Kemenag Muba

Sekayu, Humas

Kepala Kantor Kemenag Muba, H. Muhamad Makki memimpin rapat internal sekaligus perkenalan secara lebih dekat dengan para pejabat dilingkungan kantor Kemenag Muba. bertempat di Meeting Room Kankemenag, pada Jum’at (11/10).

Selaku Kakankemenag Muba yang baru menjabat seminggu terakhir, H. Muhamad Makki mengadakan pertemuan dengan seluruh Kepala Seksi (Kasi), Kepala Madrasah Negeri dan Kepala KUA Kecamatan dilingkungan Kemenag Muba.

Dikarenakan jumlah madrasah negeri hanya ada tujuh madrasah di Muba, maka ada tujuh Kamad pula yang memenuhi undangan rapat dari Kepala Kantor pada hari ini. Pertemuan Kamad negeri dan Kakankemenag diadakan didalam ruang kerja Kepala Kantor.

Setelah pertemuan dengan Kamad negeri, Kakankemenag Muba didampingi Kasi Bimas Islam, mengadakan pertemuan pula dengan seluruh Kepala KUA Kecamatan. Seperti diketahui, Kabupaten Muba terdiri dari 14 Kecamatan, maka ada 14 KUA di Kab. Muba. Dalam kesempatan ini, hanya ada satu Ka KUA yang berhalangan hadir.

Tujuan pertemuan ini adalah untuk saling mengenal lebih dekat antara Kakankemenag dan pejabat lainnya, membahas program-program kerja, baik di madrasah maupun di KUA. Diharapkan setelah rapat ini, Kakankemenag dan para pejabat dilingkungan Kemenag Muba dapat membangun kekompakkan, kebersamaan dan kerja sama yang baik dan solid, sehingga  mampu menjadikan kantor Kemenag Muba yang berintegritas dan lebih baik sebagai pusat pelayanan masyarakat sesuai kewenangannya. (Eh)