Kasubbag TU: Hasil SKTT Membantu Perolehan Persentasi Nilai CPPPK

Sekayu, humas

Sebanyak 106 orang peserta yang merupakan CPPPK di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Banyuasin ikuti Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan (SKTT) Tahun Anggaran 2023 di Titik Lokasi MTs N 1 Musi Banyuasin. Selasa (12/12)

Kepala Subbagian Tata Usaha H. Taufiq mewakili kepala Kantor didampingi oleh Kepala Madrasah M. Yamin, Pengawas SKTT Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Selatan dan Panitia Daerah Tahun 2023 membuka langsung kegiatan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh indonesia.

“Selamat mengikuti seleksi tambahan ini dengan fokus dan jaga konsentrasi dengan baik, karena hasil SKTT ini bisa membantu perolehan persentase nilai maksimal bagi penerima CPPPK tahun 2023 ini.” ujar H. Taufiq saat buka SKTT.

Selain ini, panitia sebelumnya juga sudah menginformasikan kepada peserta dengan mewajibkan membawa kelengkapan dokumen yang sudah dipersyaratkan dan mengikuti semua arahan dari panitia daerah SKTT CPPPK Kemenag Formasi Tahun ini.